Senin, 21 November 2011

AKTIVITAS DIIRINGI PRODUKTIVITAS

Salah seorang manager sebuah tim bisbol sedang menyaksikan para pemain sedang latihan.
Pada saat itu yang menjadi pusat perhatiaanya adalah salah seorang pemain tengah, yang dari awal bermain hanya terus berlari, tapi tidak sekalipun dapat menangkap bola yang telah dipukul oleh pemain pemukul. Adapun yang harus menjadi tugas utama seorang pemain tengah adalah berusaha untuk menangkap bola yang telah dipukul pemain pemukul.

Saking kesalnya, sang manager pun memanggilnya untuk keluar dari lapangan permainan dengan alasan pemain tersebut hanya lari berkeliling lapangan tanpa melihat arah datangnya bola, dengan kata lain ia hanya beraktivitas tanpa diiringi produktivitas sebagaimana tugas utamanya sebagai pemain tengah yang harus berusaha sebisa mungkin untuk menangkap bola.

Sang manager pun langsung memasuki lapangan permainan untuk mengganti posisi pemain tengah itu, dan langsung memulai aksinya dilapangan dengan maksud untuk memberikan contoh cara bermain sebagai pemain tengah.
Bola pertama yang mengarah kepadanya tidak bisa ditangkap dengan baik dan hanya mengenai mulutnya. Pada bola yang kedua, sang manager berlari menuju ke arah bola tersebut dan berusaha untuk menangkapnya. Tapi karena terkena sinar matahari matanya menjadi silau dan akhirnya bola itu tidak bisa ditangkap dan mengenai dahi dari sang manager. Setelah itu ia pun keluar lapangan permainan dan langsung mendekati pemain tengah yang digantinya tadi. Sang manager pun langsung memarahi pemain tersebut dengan berkata : 'Kamu membuat lapangan tengah menjadi berantakan, sampai aku sekalipun tidak bisa berbuat apa-apa dilapangan'.

Banyak hal yang dilakukan dalam keseharian hidup kita. Hal yang kita lakukan itu disebut dengan istilah "aktivitas", tetapi ada juga hal yang kita lakukan karena sudah menjadi kebiasaan yang sering kita sebut dengan istilah "rutinitas". Perbedaanya, kalau aktivitas mempunyai tujuan sedangkan rutinitas tidak. Adapun tujuan dari istilah aktivitas adalah melakukan sesuatu untuk mendapatkan hasil atau yang disebut dengan istilah "produktivitas". Pengertian dari istilah produktivitas sendiri adalah untuk menghasilkan sesuatu.
Kita harus bisa menjadikan suatu hal dalam keseharian hidup kita sebagai suatu aktivitas dan bukan sebagai rutinitas saja. Misalnya dalam hal pekerjaan; Apabila pekerjaan kita hanya dilakukan sebagai rutinitas saja, boleh dibilang pola pikir kita tidak akan berkembang atau hanya jalan ditempat. Tetapi kalau pekerjaan kita dilakukan sebagai aktivitas, bukan tidak mungkin kita akan memperoleh hasil yang lebih baik dari sebelumnya dengan tidak melupakan tujuannya yaitu produktivitas. Kedua istilah ini tidak boleh dipisahkan satu sama lainnya, karena aktivitas akan berjalan dengan baik apabila diiringi dengan produktivitas.

Efektivitas adalah melakukan segala hal yang benar. Sedangkan efesiensi adalah melakukan segala hal dengan benar. Kita tidak bisa menyamakan efektivitas dan efesiensi karena efektivitas dilakukan dengan gerakan yang berlebihan. Sedangkan efisiensi dilakukan hanya dengan suatu gerakan yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan.

" Untuk menjadi seorang pemimpin yang baik kita harus mengetahui gerakan-gerakan apa yang harus kita lakukan". Karena dengan kita mengetahuinya semua aktivitas yang kita lakukan akan menghasilkan produktivitas.

~ Melakukan hal yang benar selalu ada pahalanya, tetapi biasanya tidak langsung. Namun kelegaan sesaat dari solusi yang mudah tidak ada apa-apanya bila dibandingkan dengan sukacita abadi dari memilih yang benar ~

... Selamat Berjuang ...

Minggu, 20 November 2011

JANGAN BERPUAS DIRI

Banyak sekali kita mengenal olahragawan yang handal dan dipuji oleh banyak orang, karena keahlian mereka masing-masing di dunia olahraga.
Dan banyak juga olahragawan yang menjadi terkenal dan menjadi idola sampai menjadi legenda. Sebut saja beberapa nama seperti : Pele & Maradona disepakbola, Michael Jordan & Dennis Rodman dibasket, Mohammad Ali & Mike Tyson ditinju, dan masih banyak olahragawan lainnya.

Banyak sekali orang yang menjadikan dunia olahraga sebagai lahan untuk mencari penghasilan, baik itu tetap maupun hanya sebagai sampingan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka. Tetapi di luar itu, banyak juga olahragawan yang sangat menyadari tentang bahaya berpuas diri. Karena apabila mereka pensiun sebagai atlet, dengan sendirinya penghasilan mereka akan hilang atau dengan kata lain tidak lagi mendapatkan bayaran karena mereka tidak mendapatkan dana pensiun.

Salah seorang atlet basket "NBA" dari tim Detroit Piston pada era tahun 1960-an yang bernama "Dave Bing" merupakan pemain pengumpul poin terbanyak pada tahun keduanya bermain di liga profesional NBA.
Pola berpikir "Bing" boleh diacungi jempol. Bagaimana tidak, pada masa ketenarannya sebagai seorang pemain basket profesional, "Dave Bing" tidak langsung berpuas diri dengan apa yang sudah ia dapatkan saat itu. "Bing" tetap melanjutkan sekolahnya dengan kuliah di Syracus University. Ia tahu bahwa tidak akan terus menjadi seorang pemain basket dan mempunyai penghasilan yang cukup untuk masa depannya.
Disela-sela musim pertandingan, selain kuliah "Bing" pernah bekerja di sebuah Bank, Pabrik Baja, dan disalah satu perusahaan otomotif. Ia banyak sekali mendapat pelajaran berharga selama kuliah & bekerja, karena selain sebagai pemain basket profesional yang bermain di liga NBA, Dave Bing masih bisa meluangkan waktunya untuk bekerja ditempat lain diluar profesinya itu.
Hasil dari semua kerja kerasnya itu berbuah manis. Setelah pensiun sebagai pebasket profesional, Dave Bing langsung menjadi CEO ditiga perusahaan besar di Amerika Serikat yang mempekerjakan lebih dari tiga ratus ribu orang. Dan kini ia tercatat sebagai salah satu pengusaha berkulit hitam tersukses Di Amerika.

Itulah hasil yang dituai setelah menanam benih tentang rasa tidak berpuas diri dari apa yang sudah didapat. "Dave Bing" tidak langsung berpuas diri dari keberhasilannya sebagai seorang atlet profesional, karena ia merasa pada suatu saat nanti dimana seorang olahragawan akan mengakhiri karirnya, entah karena batasan umur atau keahliaannya sudah sangat menurun dan sebagainya.

~Jangan takut untuk menginginkan kebih banyak hal dalam kehidupan kita~

Sabtu, 19 November 2011

PANTANG MENYERAH

'Irwin W Rosenberg' adalah seorang perwira angkatan laut junior di Amerika Serikat, diberhentikan dari dinas militer tempat ia bekerja karena menderita kanker. Pada saat itu, hal yang dialami oleh Irwin yang di diagnosis menderita kanker sudah menjadi standar prosedur militer.

Kehilangan pekerjaan merupakan suatu pukulan yang sangat berat bagi setiap orang yang mengalaminya, begitu juga yang terjadi dengan Irwin. Tapi baginya itu bukan akhir segalanya.
Dengan iman & tekad yang kuat, ia berjuang untuk melawan penyakit yang menggerogoti tubuhnya, tujuannya tidak lain yaitu bisa sembuh dan untuk mendapatkan kembali pekerjaannya sebagai perwira angkatan laut.
Akhirnya dengan keyakinannya yang sangat kuat, penyakit yang ia derita bisa disembuhkan. Namun perjuangan yang ia lakukan tidak berhenti setelah penyakitnya sembuh, karena masih ada tujuaannya yang belum tercapai yakni untuk kembali bekerja ditempat pertama ia bekerja sebelum diberhentikan.
Tapi pada saat itu, ada hal yang menghalangi tujuaannya tersebut yaitu peraturan yang melarang dikembalikannya posisi seseorang yang sudah diberhentikan karena mengidap penyakit kanker.
Irwin belum menyerah, walaupun beberapa temannya menyarankan agar ia tidak lagi memaksakan diri untuk masuk kembali ke Angkatan Laut, karena untuk masuk kembali harus dibutuhkan sebuah undang-undang kongres. Saran yang ia dengar dari para temannya, memberinya sebuah ide untuk mengajukan sebuah undang-undang kongres.

Dengan kegigihan diiringi tekad yang kuat dari seorang Irwin W Rosenberg, akhirnya Presiden yang menjabat saat itu "Harry S Truman" mengesahkan sebuah rancangan undang-undang istimewa, yang mana seseorang seperti Irwin bisa didaftarkan kembali. Perjuangannya membawa hasil, Ia kembali masuk ke angkatan laut dan menjadi seorang laksamana muda di armada ketujuh Amerika Serikat.

"Dimana ada kemauan, disitu ada jalan", kalimat yang sudah sering kita dengar ini, sangat cocok dengan apa yang dialami oleh seorang Irwin W Rosenberg. Ia berjuang untuk sembuh dari kanker yang ia derita, dan setelah sembuh ia berusaha untuk kembali menjadi perwira angkatan laut, walaupun ada peraturan yang menghalanginya tidak membuat Ia patah semangat. Irwin tetap berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan semua tujuannya, dan itu berhasil.

~ Kita harus mengimani semua yang kita rencanakan dan yang akan kita lakukan ~
Jangan biarkan satu keberhasilan menahan kita dari terus mengejar hal-hal yang lebih besar dan lebih baik.

KARYA YANG DIWARISKAN

Seorang anak kecil berusia lima tahun menulis sebuah konserto tingkat tinggi untuk harpa. Sebelum umurnya genap sepuluh tahun ia menerbitkan beberapa sonata biola dan bisa memainkan beberapa karya terbaik musisi terkenal Handel & Bach hanya berdasarkan dari apa yang ia ingat. Memasuki usianya yang kedua belas, ia sudah bisa menggubah & memimpin opera pertamanya. Setelah itu ia diberi kepercayaan sebagai master untuk mengiringi "Salzburg Symphony Orchestra". Mulai saat itu ia mulai di eluk-elukan & disanjung sebagai kebanggaan Salzburg.
Dialah Johannes Chrisostomus Wolfgangus Amadeus Theopilus Mozart yang lebih dikenal dengan panggilan Mozart. Meskipun lebih sering hidup dalam kemiskinan , ia telah menulis kurang lebih empat puluh simfoni, empat puluh aria,duet & kuartet dengan iringan orkestra dan lebih dari sepuluh opera serta telah menggubah lebih dari enam ratus lagu.
Salah satu kalimat yang pernah Mozart katakan adalah "orang keliru kalau mengira karya saya tergubah secara gampang. Tidak ada orang yang mencurahkan sekian banyak waktu & gagasan untuk menggubah musik seperti yang saya lakukan."

Mozart meninggal pada usia tiga puluh lima tahun. Istrinya yang sedang sakit seakan tidak peduli dengan kematian Mozart, hanya beberapa temannya yang datang ke gereja untuk menghadiri misa pemakamannya. Namun pada saat menuju ke tempat penguburan, teman-temanya tidak bisa datang untuk melihatnya karena ada badai yang besar, sehingga mereka tidak mengetahui dimana Mozart di kuburkan. Tidak ada tanda penghormatan di tempat peristirahatannya yang terakhir.

Walaupun begitu, Dunia tetap mengenal Mozart melalui karya-karyanya yang sangat terkenal sampai sekarang dan boleh dibilang mempunyai ciri khas tersendiri dibandingkan dengan karya-karya musisi kaliber lainnya.
Yang diwariskan Mozart bukanlah kehidupan yang ia jalani melainkan karya sebagai seorang Musisi yang handal.

" Selalu fokus & terus berkarya, apapun yang kita kerjakan atau lakukan, apabila dikerjakan dengan baik dan benar pasti akan menghasilkan sesuatu yang besar dan bukan tidak mungkin kita akan dikenal sekaligus disanjung oleh banyak orang karena suatu karya yang telah kita buat."

~ Bila kita melakukan yang terbaik yang dapat kita lakukan, kita tidak akan pernah tahu apa yang akan kita peroleh dikemudian hari ~

Senin, 07 November 2011

BRIAN TRACY


Dunia mengenal Brian Tracy sebagai salah seorang motivator yang handal dan paling bersemangat dari sekian banyak motivator yang ada.

Lahir pada tahun 1944 di Canada,bukan dari kalangan keluarga yang kaya melainkan dari keluarga yang boleh dibilang miskin. Untuk menghidupi keluarganya saja, Ayah Brian harus bekerja secara serabutan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka karena tidak mempunyai pekerjaan yang tetap. Dimana ada peluang atau orderan, disanalah ayahnya bekerja. Jangankan untuk membeli pakaian, untuk membeli makan saja penghasilannya kadang kadang tidak cukup. Layaknya seorang anak kecil Brian Tracy sering meminta dibelikan mainan, namun apadaya semua permintaannya tidak pernah terwujud. Jangankan membeli mainan untuk pakaiannya saja didapat dari sumbangan amal dari beberapa yayasan sosial.
Dengan latar belakang keluarga yang miskin Brian tumbuh menjadi anak yang nakal & sulit diatur, yang lebih parah lagi Brian sering membahayakan teman teman sebayanya dalam bermain ataupun di sekolah. Itu semua terjadi karena banyak keinginan yang tidak didapatkannya dari orang tuanya, bisa dimaklumi persediaan keuangan keluarganya sangatlah terbatas. Semasa sekolah pun Brian menjadi anak yang paling disorot oleh para gurunya karena ulahnya yang nakal & sulit diatur. Banyak sekali sanksi yang diterimanya saat di sekolah, mulai dari yang ringan seperti; Berdiri didepan kelas sampai gurunya selesai mengajar, sampai sanksi yang berat seperti; diskorsing dari sekolah sampai satu bulan lamanya. Akibat dari kenakalannya itu, Brian sering tidak naik kelas mulai dari sekolah dasar sampai dengan sekolah menengah. Itulah gambaran kehidupan Brian Tracy semasa kecil.

Ketika menginjak usia dewasa, pola pikir Brian mulai berubah, dari yang tadinya mempunyai sifat pemarah, sulit diatur, pemalas, dan masih banyak hal buruk lainnya yang melekat pada dirinya semasa kecil. Brian mulai berpikir bagaimana caranya untuk bisa membantu kedua orang tuanya agar bisa keluar dari kemiskinan yang selama ini membelit keluarganya.
Setelah tamat dari sekolah menengah Brian mulai mencari pekerjaan. Awalnya Brian bekerja sebagai seorang pencuci piring di sebuah hotel di dekat tempat tinggalnya. Dari sinilah pola pikir Brian mulai bertumbuh menjadi orang yang bersemangat & mempunyai kemauan yang sangat kuat. Brian mulai meninggalkan image yang melekat pada dirinya dulu sebagai anak yang pemalas. Tapi karena merasa penghasilannnya terlalu kecil, Brian pun memutuskan untuk mencari pekerjaan yang lain.
Di sinilah awal mula petualangan dari seorang Brian Tracy untuk meraih impiannya untuk meninggalkan kemiskinan yg sudah lama di alami keluarganya.
Berpindah dari satu pekerjaan ke pekerjaan lainnya, mulai dariburuh pabrik sampai menjadi pelayan dapur di sebuah kapal barang yang sering berpindah pindah kota.
Itulah pekerjaan yang Brian lakukan untuk mengejar impiannya.

Ketika berumur 23 tahun Brian pindah dari pekerjaannya sebagai pelayan dapur di sebuah kapal menjadi buruh ladang, karena alasan penghasilannya tidak mencukupi kebutuhan hidupnya. Dengan alasan yg sama pula Brian memutuskan untuk beralih menjadi penjual barang barang milik orang lain. Sebagai seorang penjual barang , Brian mulai mempelajari banyak hal dari rekan rekan seprofesinya. Brian merasa dengan pekerjaannya yang sekarang sebagai penjual barang penghasilannya lebih lumayan dibandingkan dengan pekerjaannya yang pernah dikerjakannya dulu.
Setelah mempelajari banyak hal dari pekerjaannya sebagai penjual barang, Brian pun memberanikan diri untuk melamar pekerjaan di sebuah perusahaan penjualan mobil bekas. Di perusahaan ini Brian menjadi seorang sales yang memasarkan mobil mobil bekas. Selama beberapa tahun bekerja perubahan pun mulai terlihat, dengan kemauan yang kuat Brian belajar dari salah seorang senior di tempatnya bekerja. Itu semua membuahkan hasil yang sangat baik, Brian mulai dikenal diperusahaannya tersebut karena bisa menjual mobil yang banyak. Dari perubahannya itu Brian belum merasa puas dan lebih memotivasi dirinya untuk mewujudkan impiannya.
Pada suatu hari perusahaanya didekati oleh salah satu pabrik mobil di Detroit, dan Bossnya pun menawarkan peluang untuk membuka dealer mobil. Tanpa pikir panjang, Brian pun menerima tawaran itu. Dibantu oleh bossnya Brian pun mulai menjalankan dealer mobil tersebut, hanya dalam waktu dua tahun dealernya maju pesat dan menjadi besar, dan Brian langsung membeli semua saham dari bossnya.
Berkat ketekunan dan kerja keras Brian Tracy telah mencapai impiannya untuk keluar dari kemiskinan dan telah menjadi seorang pengusaha yang sukses, tercatat sudah tujuh perusahaan miliknya yang tersebar di beberapa negara Eropa.
Berdasarkan kisah inilah Brian Tracy menjadi seorang Motivator terkenal, karena banyak sekali orang yang terinpirasi dengan kisah hidupnya yang bermodalkan kegigihan, kerja keras, & tekad yang kuat untuk keluar dari kemiskinan yang telah membelit keluarganya semasa Brian masih kecil.

Ada beberapa hal yang menjadi landasan Brian dalam mencapai impiannya:

- Berani bermimpi tentang Impian besar
" Banyak orang yang masa depannya biasa-biasa saja karena tidak beran bermimpi untuk memiliki impian yang besar".

- Memiliki sesuatu yang disukai
" Pekerjaan yang dilakukan adalah yang disukai, baik dari jenis maupun gajinya".

- Jujur terhadap diri sendiri dan orang lain
" Kejujuran & integritas dapat dilihat dari kesetiaan kita dalam memlakukan sesuatu yang terbaik bagi diri sendiri maupun orang lain".

Dan masih ada hal penting lainnya yang tidak boleh dilupakan, yaitu :
Menentukan masa depan, menuliskan dan membicarakannya, menetapkan strategi, menetukan batas waktu, mengambil tindakan dan melakukannya.
Oleh karena itu belajarlah dari orang yang telah berhasil dibidangnya, pelajarilah apa yang ia lakukan & yang menjadi fokus perhatiannya.

" Menentukan tujuan dan melakukan sesuatu yang harus dilakukan serta terus fokus pada impian anda, adalah tanda individu yang lebih unggul daripada yang lainnya".

# INTI #

Setiap orang yang ada dimuka bumi ini, ada yang kaya dan ada yang miskin, tetapi bukan berarti kemiskinan membelenggu kita untuk menjadi kaya atau hanya berdiam diri menerima kenyataan yang sudah ada.
Kita harus berani bermimpi untuk suatu impian yang besar dan mengerjakan sesuatu yang kita sukai dengan bersikap jujur baik terhadap diri sendiri maupun orang lain.
Suatu impian harus kita raih dengan cara bekerja keras dengan tekad yang kuat dan belajar dari orang yang ada disekitar kita. Karena kerajinan tanpa diiringi dengan pengetahuan juga tidak baik, karena sama seperti orang yang tergesa-gesa dalam melangkah dan salah dalam mengambil keputusan.

Minggu, 06 November 2011

KEKASIHKU..!

OH KEKASIHKU !
PERLIHATKANLAH WAJAHMU & PERDENGARKANLAH SUARAMU
SEBAB WAJAHMU BEGITU ELOK & SUARAMU SANGATLAH MERDU
BETAPA CANTIKNYA ENGKAU, HAI KEKASIHKU

OH KEKASIHKU !
SEBELUM ANGIN SENJA BEREMBUS & BAYANG BAYANG MENGHILANG
AKU INGIN ENGKAU ADA DIDEKATKU
DENGAN TANGAN KANAN AKU MEMELUK TUBUHMU
DAN DENGAN TANGAN KIRI AKU MEMBELAI RAMBUTMU
DENGAN KEJAPAN SATU MATA ENGKAU MENDEBARKAN HATIKU

OH KEKASIHKU !
KUPEGANG & TAK AKAN KULEPASKAN ENGKAU
TATAPANMU MEMBUATKU TAK BERPALING
KECUPANMU MEMBUAT KU TERLENA
KECANTIKANMU BERCAHAYA BAGAIKAN SURYA
DAN INDAH BAGAIKAN BULAN PURNAMA

Sabtu, 05 November 2011

HEWAN KECIL YANG CEKATAN

TAHUKAH ANDA ?

Untuk membuat sesuatu yang kelihatan kuat & solid, tidak hanya dilihat dari ukuran tubuh yg besar.

Ada beberapa hewan kecil yang ada dibumi tapi sangat cekatan :

- SEMUT
Semut adalah bangsa hewan selain bertubuh kecil tapi juga tidak kuat, tapi semut memiliki rasa kebersamaan. Semut bisa mengumpulkan makanan dengan cara bergotong royong selama musim panas untuk persediaan sampai musim dingin.

- PELANDUK
Pelanduk adalah bangsa hewan yang lemah, tapi mereka bisa membuat rumah atau tempat mereka berteduh dibukit batu.

- BELALANG
Belalang adalah kelompok hewan yang tidak mempunyai raja atau pemimpin, tapi hebatnya walaupun tanpa pemimpin semuanya bisa berbaris secara teratur.

Walaupun memiliki tubuh yang kecil tapi mereka memiliki kelebihan masing masing dalam melakukan sesuatu.

Belajar dari Semut :
" Dengan kebersamaan, hal sesulit apapun bisa diatasi kalau dilakukan bersama "
Belajar dari Pelanduk :
" Walaupun lemah bukan berarti kita tidak bisa melakukan sesuatu yang hebat "
Belajar dari Belalang :
" Bukan berarti harus mempunyai seorang pemimpin untuk bisa hidup teratur"

- INTI -

DENGAN KEBERSAMAAN DAN MELAKUKAN HAL YANG HEBAT DENGAN KELEMAHAN KITA SERTA BISA MENJALANI HIDUP SECARA TERATUR TANPA SEORANG PEMIMPIN MENGAJARKAN KEPADA KITA BAHWA DENGAN KERJASAMA MEMBUAT KITA MEMILIKI RASA SOLIDARITAS, DAN DENGAN SENDIRINYA KITA BISA TERMOTIVASI UNTUK BERANI MENGEJAR IMPIAN KITA, DAN DALAM KEMANDIRIAN KITA BISA MENGINSPIRASI ORANG LAIN YANG ADA DI SEKITAR KITA.

# SELAMAT BERJUANG #

Jumat, 04 November 2011

SEGALA SESUATU ADA WAKTUNYA

TAHUKAH ANDA ?

Segala sesuatu yang ada di muka bumi ini ada masa & waktunya.

Ada waktu untuk lahir & ada waktu untuk meninggal,
ada waktu untuk menanam & ada waktu untuk mencabut yg ditanam,
ada waktu untuk sakit & ada waktu untuk sembuh,
ada waktu untuk merombak & ada waktu untuk membangun,
ada waktu untuk menangis & ada waktu untuk tertawa,
ada waktu untuk meratap & ada waktu untuk menari,
ada waktu untuk memeluk & ada waktu untuk menahan diri untuk memeluk,
ada waktu untuk mendapatkan keuntungan & ada waktu untuk merugi,
ada waktu untuk menyimpan & ada waktu untuk membuang,
ada waktu untuk merobek & ada waktu untuk menjahit,
ada waktu untuk berbicara & ada waktu untuk berdiam diri,
ada waktu untuk perang & ada waktu untuk damai,
ada waktu untuk mengasihi & ada waktu untuk membenci,
ada waktu untuk menabur & ada waktu untuk menuai.

Dan masih banyak waktu yang lainnya.
Sekarang tinggal bagaimana kita memilih segala sesuatu yang terbaik untuk kita lakukan, karena yang sekarang ada dulu sudah ada & yang akan ada sudah lama ada.

" JANGANLAH PERTIMBANGAN & KEBIJAKSANAAN MENJAUH DARI MATAMU, PELIHARALAH ITU SEMUA MAKA ITU AKAN MENJADI PERHIASAN BAGI LEHERMU & KEHIDUPAN BAGI JIWAMU ".